Penerapan Self-Assestment System Dalam NPWP Sebagai Upaya Progresif Terhadap Eksistensi Pajak Di Indonesia

Authors

  • Priyambodo Adi Universitas Muhammadiyah Malang, Indonesia
  • Pajri Arifpadilah Universitas Muhammadiyah Malang, Indonesia
  • Achmad Iyyan N Universitas Muhammadiyah Malang, Indonesia
  • Nur Fadhilla Erlis Universitas Muhammadiyah Malang, Indonesia
  • Yogi Syahputra Alidrus Universitas Muhammadiyah Malang, Indonesia

DOI:

https://doi.org/10.59141/jist.v4i7.646

Keywords:

pajak, Indonesia, NPWP, Self-assessment

Abstract

Penelitian ini bertujuan guna memberi pemahaman mengenai perkembangan pajak dalam penerapannya khususnya di Indonesia dan urgensi penerepan Self-Assesment dalam NPWP sebagai upaya progresif terhadap pemungutan pajak, sehingga penelitian sangat darurat dilakukan untuk mengetahui hal tersebut. Metode yang digunakan dalam penelitain ini memakai metode Normatif dengan pendekatan conseptual approach (pendekatan konseptual) bahan yang diperoleh dari kepustakaan seperti artikel, majalah ilmiah buku yang terkait dengan pokok permasalahan yang membahas mengenai Pajak.  Membayar pajak merupakan hal wajib yang harus dibayarkan oleh setiap warga negara di Indeonesia yang telah memenuhi syarat subjektif dan objektif untuk membayar pajak tersebut. Dalam Pasal 23 A UUD 1945 sendiri telah tercantum kewajiban membayar pajak. Dengan system self-assessment yang diberlakukan terhadap wajib pajak sesuai dengan kondisi status soal melalui objek penghasilan yang tentunya setiap orang pribadi berbeda sehingga mampu menyesuaikan dengan kondisinya. Dengan begitu permasalahan yang akan diangkat dalam penelitian ini meliputi hal berikut; 1) Bagaimana perkembangan pajak dalam penerapannya khususnya di Indonesia, dan 2) Bagaimana Urgensinya Penerapan Self- Assesment System dalam NPWP sebagai Upaya Progresif terhadap Pemungutan Pajak

Downloads

Published

2023-07-20

How to Cite

Adi, P., Arifpadilah, P. ., Iyyan N, A. ., Erlis, N. F. ., & Alidrus, Y. S. . (2023). Penerapan Self-Assestment System Dalam NPWP Sebagai Upaya Progresif Terhadap Eksistensi Pajak Di Indonesia. Jurnal Indonesia Sosial Teknologi, 4(7), 865–874. https://doi.org/10.59141/jist.v4i7.646