Perbandingan Metode Pendukung Keputusan Dalam Seleksi Konsultan Desain Rekayasa

Authors

  • Warkianto Widjaja Universitas Kebangsaan Bandung

DOI:

https://doi.org/10.59141/jist.v1i03.28

Keywords:

Topsis, Smart, lelang, konsultan desain rekayasa

Abstract

Dalam menentukan konsultan rekayasa, banyak sekali kriteria-kriteria yang harus dimiliki oleh perusahaan pemberi tugas sebagai syarat dalam menentukan pemenang lelang pekerjaan perencanaan. Masing-masing perusahaan pasti memiliki kriteria-kriteria untuk menentukan peserta yang terpilih sebagai pemenang lelang pekerjaan perencanaan tersebut. Pelaksanaan lelang pekerjaan perencanaan dilakukan oleh beberapa perusahaan untuk menentukan konsultan perencana yang paling kompeten sehingga didapat proses dan hasil desain yang bermutu baik dari segi biaya, mutu dan waktu. Kriteria seleksi konsultan rekayasa yang digunakan adalah pengalaman kerja sejenis dari perusahaan selama 7 tahun terakhir, kualifikasi tenaga ahli, pemahaman terhadap kerangka acuan kerja, pendekatan dan metodologi terhadap konsep desain fasilitas dan penjadwalan, fasilitas pendukung yang dimiliki, dan paparan konsep desain di depan juri. Pada penelitian ini diangkat suatu kasus yaitu mencari alternatif terbaik dan perbandingan metode pendukung keputusan bedasarkan kriteria-kriteria yang telah ditentukan menggunakan metode Topsis dan Smart. Penelitian dilakukan dengan mencari nilai bobot untuk setiap kriteria dan nilai masing masing kriteria untuk setiap alternatif perusahaan peserta lelang, kemudian dilakukan proses perankingan untuk menentukan alternatif yang unggul, yaitu konsultan desain rekayasa terbaik. Hasil dari penelitian ini adalah informasi mengenai peringkat nilai dari semua peserta lelang. Perusahaan peserta lelang dengan tingkat kompetensi terbaik yaitu perusahaan konsultan A3, baik yang didapat dari metode TOPSIS maupun SMART. Kedua metode memberikan hasil urutan ranking yang sama untuk alternatif tertinggi dan kedua dengan urutan dari yang paling tinggi A3, disusul A1.

Downloads

Published

2020-10-21

How to Cite

Warkianto Widjaja. (2020). Perbandingan Metode Pendukung Keputusan Dalam Seleksi Konsultan Desain Rekayasa. Jurnal Indonesia Sosial Teknologi, 1(03), 235–243. https://doi.org/10.59141/jist.v1i03.28