Analisis Serapan Anggaran pada Instansi Badan Layanan Umum

Authors

  • Yulnaezar Pramudya Universitas Jenderal Soedirman, Purwokerto

DOI:

https://doi.org/10.59141/jist.v2i03.115

Keywords:

serapan anggaran; perubahan anggaran; kualitas sumber daya manusia; tekanan eksternal; badan layanan umum

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui faktor-faktor yang mempengaruhi serapan anggaran pada instansi pemerintah khususnya Badan Layanan Umum. Penelitian ini menggunakan metode kuantitatif dengan pendekatan kuesioner yang diisi oleh individu yang memiliki pengalaman dalam pengelolaan keuangan dan pencairan anggaran. Penelitian ini mengkaji tiga faktor yang mempengaruhi tingkat penyerapan anggaran di instansi BLU dan BLUD. Faktor-faktor tersebut antara lain perubahan anggaran, kualitas sumber daya manusia, dan tekanan eksternal. Setelah diidentifikasi menggunakan teknik analisis data, dari 63 responden didapatkan hasil bahwa secara parsial hanya kualitas SDM yang berpengaruh terhadap penyerapan anggaran. Sedangkan secara simultan ketiganya berpengaruh terhadap penyerapan anggaran.

Downloads

Published

2021-03-21

How to Cite

Yulnaezar Pramudya. (2021). Analisis Serapan Anggaran pada Instansi Badan Layanan Umum. Jurnal Indonesia Sosial Teknologi, 2(03), 495–505. https://doi.org/10.59141/jist.v2i03.115