Pengaruh Pembiayaan Jual Beli, Pembiayaan Bagi Hasil, Financing Deposit Ratio (FDR) daan Nonperforming Financial (NPF) Terhadap Profitabilitas Bank Umum Syariah di Indonesia

Authors

  • Suwarto Univeristas Muhammadiyah Metro
  • Karnila Ali Univeristas Muhammadiyah Metro

DOI:

https://doi.org/10.59141/jist.v2i03.113

Keywords:

pembiayaan; bank syariah; profitabilitas; financing deposit ratio (FDR); non performing financial (NPF).

Abstract

Pembiayaan merupakan sumber pendapatan terbesar suatu bank syariah yang kemudian akan mempengaruhi profitabilitas bank. Oleh karena itu bank harus mampu menyalurkan pembiayaan dengan efektif, agar likuiditas pada bank tersebut baik. Bank Syariah berfungsi sebagai lembaga intermediasi keuangan yang melakukan penghimpunan dana dan penyaluraan dana atau pembiayaan. Penyaluran dana atau pembiayaan pada Bank Syariah menggunakan sistim bagi hasil yang disepakati oleh kedua belah pihak yaitu antara penyalur dana dan peminjam dana, penyaluran dana pada Bank harus sesuai dengan prinsip-prinsip syariah yang sudah ditentukan. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh pembiayaan jual beli, pembiayaan bagi hasil, Financing Deposit Ratio (FDR) dan Non Performing Financial (NPF) terhadap profitabilitas Bank Umum Syari’ah di Indonesia. Jenis penelitian ini yaitu eksplanatori untuk menguji hipotesis dengan menggunakan analisis statistik regresi berganda. Sampel dalam penelitian ini berjumlah 120 sampel. Hasil analisis regresi menunjukkan bahwa Uji F digunakan untuk mengetahui pengaruh simultan yang terjadi antara variabel dependen dengan variabel independen. Berdasarkan Tabel 5. nilai F hitung sebesar 26,1 34. Sedangkan F tabel (a = 0.05; db regresi = 4 : db residual = 115) adalah sebesar 2,451. Karena F hitung > F tabel yaitu 26,134 > 2,451 atau nilai Sig. F (0,000) < a = 0.05 maka model analisis regresi adalah signifikan. Sehingga dapat disimpulkan bahwa variabel terikat (ROA) dapat dipengaruhi secara signifikan oleh variabel bebas (PJB (X 1), PBH (X 2 ), FDR (X 3 ), dan NPF (X )). Dapat juga dikatakan jika t hitung > t tabel atau -t hitung < -t tabel atau sig. t < 0.05 maka hasilnya berpengaruh signifikan. Nilai t hitung dari setiap variabel bebas menunjukkan > dari t table (1,981) dan nilai sig.t dari setiap variabel bebas > 0.05. artinya keempat variabel ini disimpulkan bahwa secara parsial berpengaruh signifikan terhadap profitabilitas yang diukur dengan ROA pada bank syariah. Berdasarkan data diatas bahwa hasil pengujian menunjukkan secara simultan pembiayaan jual beli, pembiayaan bagi hasil, FDR dan NPF berpengaruh signifikan terhadap profitabilitas yang diukur dengan ROA.

Downloads

Published

2021-03-21

How to Cite

Suwarto, & Karnila Ali. (2021). Pengaruh Pembiayaan Jual Beli, Pembiayaan Bagi Hasil, Financing Deposit Ratio (FDR) daan Nonperforming Financial (NPF) Terhadap Profitabilitas Bank Umum Syariah di Indonesia. Jurnal Indonesia Sosial Teknologi, 2(03), 455–465. https://doi.org/10.59141/jist.v2i03.113